--> Skip to main content

Resep Martabak Manis Mini Untuk Jualan Mudah Praktis

Resep Martabak Manis Mini Untuk Jualan Resep Martabak Manis Mini Untuk Jualan Mudah Praktis-Apakah anda berencana menekuni usaha martabak mini manis? Langkah anda cukup tepat karena usaha martabak manis mini modalnya kecil tapi untungnya cepat.Meskipun demikian bukan berarti mudah untuk mendapatkan keuntungan yang maksimal.

Usaha makanan apapun termasuk martabak manis mini akan sangat bergantung pada masalah rasa jika menurut pembeli enak tak segan-segan untuk membeli lagi kemudian barulah masalah harga.Enak tapi harganya mahal tentu orang berpikir dua kali untuk membeli tapi kalau sudah enak tapi murah itu yang banyak dicari orang.

Masalah enak atau tidaknya martabak manis mini dan murah atau tidaknya martabak manis mini sangat bergantung pada resep yang digunakan semakin banyak bahan yang digunakan apalagi serba nomor 1 tentunya harga jualnya semakin mahal.Begitu juga sebaliknya jika bahan yang digunakan praktis dan mudah dibuat harga jualnya juga akan semakin murah.

Baca juga :
Analisa Usaha Martabak Mini Manis Terang Bulan
Modal Usaha Martabak Manis Unyil Mini Lengkap

Usaha Martabak Mini Cara Cepat Cari Untung
 
Resep Martabak manis mini Untuk jualan yang mudah dan praktis bukan berarti rasanya tidak enak asalkan racikannya pas dan isiannya menarik pembeli juga akan tertarik apalagi harganya murah andaikan ada kekurangan toh pembeli akan memakluminya.

Anda sudah mencoba sebuah resep tapi hasilnya kurang bagus? bisa jadi karena resepnya,takarannya kurang pas atau cara pengolahannya kurang tepat.Nah…jika anda tak mau gagal lagi silahkan coba resep martabak manis mini untuk jualan yang akan saya bagikan sebentar lagi untuk anda.

Resep ini sudah saya praktekkan selama hampir 7 bulan jualan martabak manis mini dan hasilnya tidak pernah gagal bahkan saya sudah memiliki pelanggan tetap.Hal ini menunjukkan resep yang saya pakai layak digunakan untuk jualan martabak manis mini meskipun bahannya praktis dan mudah.

Baiklah…berikut ini resep martabak manis mini untuk jualan selengkapnya :

Resep Martabak Manis Mini Untuk Jualan

Bahan  Kulit/Adonan dasar:
1 Kg Tepung Terigu ( Saran merk Segitiga Biru/Cakra kembar)
10 sendok makan Gula Pasir
2 Sendok teh Ragi Instan (Saran merk Fermifan)
2 sendok teh Baking powder.(Saran Merk Hercules)
2 sendok teh garam halus
1200 ml air

Bahan Isian :
250 gr Coklat tabur
250 gr Coklat Tabur Warna Warni
250 gr Selai Strawberi
250 gr Selai Blueberri
250 gr Selai Nanas
200 gr (1 Pak) Keju
250 Kacang Tumbuk (Beli sudah jadi Merk Morin)
250 Gram Chocohips merk Lagie
Olesan :

250 gr Mentega (Saran Merk BlueBand)

Cara Membuat:


1.Ayak terigu terlebih dahulu untuk menghindari ada terigu yang menggumpal atau ada kotoran Masukkan kewadah plastik.

2.Tambahkan gula pasir,garam,ragi instan.Usahakan ragi instan ditengah-tengah.

3.Tuangkan air sedikit demi sedikit dari sisi lalu aduk menggunakan mixer dengan speed sedang sampai air habis dan terigu tercampur rata.Pastikan tidak ada terigu yang menggumpal.

Berdasarkan pengalaman saya ukuran air sebanyak 4 gelas sudah Pas jadi saya tidak perlu menambah lagi namun saya tetap mengecek dengan mengangkat adonan menggunakan sendok jika memang masih terlalu kental saya tambahkan air lagi tapi itu jarang.

Jika terlalu encer adonan akan kurang mengembang jadi air cukup berpengaruh terhadap hasil cetakan.

4.Jika adonan sudah tercampur rata diamkan sekitar ½  jam sebelum dicetak.

5.Setelah didiamkan selama 30 menit ambil ¾ gelas air masukkan 2 sendok teh baking powder aduk rata dan segera masukkan kedalam lalu Masukkan kedalam adonan.Aduk sampai rata.

6.Panaskan Kompor,letakkan cetakan martabak mini,Saya menggunakan cetakan martabak 7 lubang dengan diameter 8 cm berlapis Teflon.Gunakan api kecil.

 7.Tuangkan adonan kedalam masing-masing lubang cetakan 1 sendok sayur penuh.Putar pada bagian sisinya untuk membentuk kuping

8.Tuangkan gula pasir 1/4 sendok teh pada setiap lubang cetakan,Biarkan adonan mengembang,Tutup.Jangan langsung ditutup karena nantinya rongga udaranya jadi tertutup.

9.Diamkan selama 3-4 menit adonan akan matang biasanya yang pertama matang bagian tengah.Ciri martabak yang sudah matang adonannya ada rongga udaranya/berlubang ,berwarna kekuningan dan sudah tidak ada gelembung dari adonan serta jika diangkat kulitnya/sisinya berwarna coklat.Sisi ini memberikan sensasi kriuk jadi semakin matang semakin kriuk tapi jangan sampai gosong.

Angkat menggunakan susuk.Kalau saya mengunakan stik es krim yang diruncingkan pada bagian ujungnya.Letakkan kedalam loyang.Cetak adonan sampai selesai dan jangan lupa ketika akan mencetak lagi aduk adonan terlebih dahulu. 

10.Olesi martabak Mini manis tadi dengan mentega menggunakan kuas.

11.Ambil sesendok teh coklat tabur untuk martabak manis mini rasa coklat

12.Jika ingin membuat rasa coklat pelangi taburi dengan coklat warna warni.

13.Jika ingin membuat rasa selai,olesi atau tuangkan selai dari botol yang berisi selai strawberi,blueberi dan nanas.

14.Jika ingin membuat rasa keju,Parut keju diatasnya tuangkan susu putih kental manis.

15.Jika ingin membuat rasa coklat kacang,Taburi martabak manis mini dengan kacang halus dan coklat tabur.

16.Jika ingin membuat rasa coklat chocochips,Taburi sesendok teh chocochips dan sesendok teh coklat butir.

Catatan :
1.Adonan diatas menghasilkan 80 potong martabak manis mini.

2.Anda bisa membuat membuat adonan terigu ½ kg atau ¼ kg ,bahan lainnya tinggal dikurangi separuh atau seperempat.

3.Resep ini menggunakan ragi Instan jadi adonan harus segera dicetak karena semakin lama akan semakin mengembang/encer.Paling lama 2 jam sejak adonan siap cetak.Jika lebih dari itu adonan akan encer dan kurang mengembang. Jika ingin bertahan lebih lama kurangi takaran fermipannya 1/2 sampai 1/4 takaran.

4.Jika anda mendapatkan pesanan pada waktu membuat adonan masukan gula pasir 2 kali lipat tapi saat mencetak tidak perlu ditambahkan gula lagi sedangkan kalau jualannya mangkal sebaiknya menambahkan gula pada saat mencetak.Hal ini berguna untuk menambah kepercayan pembeli karena menggunakan gula asli dan jika adonan tidak habis bisa menghemat gula .

5.Adonan ini cocok untuk jualan ditempat-tempat yang ramai seperti pasar kaget atau sekolah/TPA yang waktu jualannya singkat.Cocok juga untuk pesanan atau jualan yang sudah siap makan.

Demikianlah tutorial seputar Resep Martabak Manis Mini Untuk Jualan Mudah Praktis Selamat Mencoba! Mau Cari Usaha? Martabak Mini Manis Saja! Jangan lupa like Fans Page Usaha Martabak Mini.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar